PENERAPAN METODE QUANTUM TEACHING DALAM PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN EKONOMI DI SMA NEGERI 1 LAHUSA KABUPATEN NIAS SELATAN

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode quantum teaching terhadap peningkatan belajar siswa mata pelajaran ekonomi pada SMA Negeri 1 Lahusa, Kabupaten Nias Selatan. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Lahusa, Kabupaten Nias Selatan, kelas X SMA Negeri 1 Lahusa, Kabupaten Nias Selatan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitan ini adalah pendekatan kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan metode Quantum Teaching dapat meningkatkan prestasi belajar siswa kelas X-1 SMA Negeri 1 Lahusa, Kabupaten Nias Selatan terhadap materi ekonomi. Hal ini dapat ditunjukkan dari hasil evaluasi yang telah dilaksanakan terdapat peningkatan prestasi belajar siswa yang semula nilai rata-rata dari pre test sebesar 6,55 pada siklus I ini meningkat menjadi 7,93 atau sekitar 4%. Sedangkan pada siklus II peningkatan prestasi belajar siswa yang semula nilai rata-rata pre test sebesar 6,55 pada siklus II ini meningkat menjadi 8,66 atau sekitar 35%. Ini menunjukkan 90% siswa berhasil dalam belajar ekonomi dengan menggunakan metode Quantum Teaching.