PEMBIMBINGAN DAN PEMBINAAN BKKBN DALAM BIDANG KELUARGA BERENCANA DI KECAMATAN SIANTAR BARAT KOTA PEMATANG SIANTAR

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui program pembinaan dan pembimbingan BKKBN dalam bidang keluarga berencana di Kecamatan Siantar Barat Kota Pematangsiantar. Jenis penelitian kualitatif, metode analisis data yaitu deskriftif. Sumber data yang digunakan yaitu data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan reduksi data, display data, menarik kesimpulan dan verifikasi. Temuan penelitian ini adalah sebagai berikut : program yang dilakukan BKKBN dalam pembinaan dan pembimbingan, penekanan tingkat kelahiran melalui program KB. Dalam pembinaan dan pembimbingan di Bidang keluarga berencana penyuluh menerapkan lima program yang nantinya akan di sosialisasikan kepada masyarakat yaitu : kesehatan Ibu dan bayi, bina keluarga balita, bina keluarga remaja, bina keluarga lansia dan program KB. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat agar lebih baik kedepannya