PEMBINAAN KELUARGA MUALAF UPAYA MEMBENTUK PRIBADI MUSLIM

Abstract

Artikel ini dilakukan untuk melihat sejauh mana pembinaan keagamaan para mualaf didapatkan. Karena sebagai seorang muslim yang baru mengenal Islam, tentu membutuhkan sebuah pembinaan keagamaan agar memudahkannya dalam memahami ajaran-ajaran tentang Islam. Hal ini bertujuan untuk dapat mendeskripsikan bagaimana pembinaan keagamaan yang dilakukan oleh keluarga mualaf dan bagaimana hasil dari pembinaan keagamaan mualaf terhadap agama Islam, yang sesuai dengan muslim pada umumnya. Sehingga penelitian ini dapat menjadi role model masyarakat dalam melakukan pembinaan keagamaan terhadap mualaf. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis deskripsi untuk mengetahui lebih jauh tentang pelaksanaan pembinaan keagamaan bagi beberapa keluarga keluarga Mualaf. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bagaimana proses pembinaan pendidikan agama Islam yang dilakukan oleh beberapa keluarga mualaf dengan beberapa cara dan metode untuk meningkatkan keteguhan iman mereka terhadap agama Islam. Sehingga menjadikan keimanan mereka kokoh dan menjadikan pribadi seorang muslim yang utuh dan agar terhindar dari kembalinya mereka kepada kepercayannya yang lama.