PERANAN GURU PAI DALAM MENGHIDUPKAN KEHIDUPAN BERAGAMA DI SEKOLAH MENENGAH (STUDI DESKRIPTIF DI SMA PASUNDAN 2 BANDUNG)
Abstract
Karya tulis ini berjudul “Peranan Guru PAI Dalam Menghidupkan Kehidupan Beragama di Sekolah Menengah (Studi Deskriptif di Sma Pasundan 2 Bandung )” di SMA Pasundan 2 Bandung terdapat kegiatan keagamaan yang selalu rutin dilaksanakan oleh warga sekolah tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kehidupan beragama di SMA Pasundan 2 Bandung dan bagaimana peranan guru PAI dalam menghidupkannya. Alasan melakukan penelitian ini untuk memenuhi salah satu syarat yang harus dipenuhi untuk memperoleh gelar sarjana pendidikan pada program studi ilmu pendidikan agama Islam jurusan mata kuliah dasar umum di fakultas pendidikan ilmu pengetauhan sosial universitas pendidikan Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif melalui pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data ini menggunakan teknik observasi, teknik wawancara, dan teknik studi dokumentasi. Proses analisis data yang dilakukan melalui reduksi data, penyajian data dan verification. Hasil penelitian diketahui bahwa kehidupan beragama di SMA Pasundan 2 Bandung terdapat nilai-nilai keagamaan dalam visi, terdapat upaya tenaga pendidik dalam menanamkan nilai-nilai keagamaan guna menyatukan visi sekolah, terdapat kegiatan-kegiatan keagamaan, sikap warga sekolah yang merupakan implemetasi dari nilai kegamaan, terdapat hubungan/interkasi yang Islami, terdapat citra yang Islami. Adapun peranan guru PAI dalam menghidupkan kehidupan beragama di SMA Pasundan 2 Bandung yaitu, guru PAI menjalankan perannya sebagai mu’allim, mursyid, mu’addib dan ustāż.