Womanology Perspektif Islam (Strategi Pemasaran pada Perempuan)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk  memaparkan keterkaitan antara pandangan Islam mengenai Womanology strategi marketing yang ditujukan pada wanita dengan hukum Islam, dampak yang mungkin terjadi dari strategi marketing tersebut dan bagaimana Islam mengatur dan mengarahkan pada kaidah pemasaran syariah sehingga wanita tetap berada dalam kontrol dalam melakukan pembelanjaan. Hasil penelitian menunjukkan Womanologi merupakan bekal ilmu penting dalam membidik pasar dikalangan wanita. Womanologi merupakan ilmu yang sangat mendukung dalam menentukan  strategi pemasaran pada target pasar wanita. Hal tersebut juga tergambar dengan jelas dalam Al-Quran dan Hadis yang secara khusus membahas mengenai  wanita dan kaidah-kaidah memperlakukan wanita.