IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI MANAJEMEN DAERAH (SIMDA) KEUANGAN BERBASIS AKRUAL PADA DINAS PERTANIAN DAN PANGAN KOTA MAGELANG

Abstract

Perencanaan dan laporan pelaksanaan kegiatan pada pemerintah daerah menggunakan aplikasi sistem informasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas informasi pada Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA) Keuangan berbasis akrual pada Dinas Pertanian dan Pangan Kota Magelang. Metode penelitian adalah survey dengan responden mengisi kuisioner penelitian. Responden adalah aparatur yang terlibat dalam penggunaan aplikasi SIMDA Keuangan dengan total responden adalah 8 orang. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan metode pre dan post test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi SIMDA Keuangan berbasis akrual meningkatan kualitas informasi dibandingkan dengan aplikasi sebelumnya.