PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN ADVANCE ORGANIZER UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJR IPS (ILMU PENGETAHUAN SOSIAL) SISWA KELAS VII MTS AL-KIRIYAH TEGALLINGGAH KABUPATEN BULELENG 2018/2019

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah penerapan model pembelajaran advance organizer dapat meningkatkan hasil belajar IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial) siswa kelas VII di MTs Al-Khairiyah. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang  dilaksanakan dalam  dua  siklus dengan tahapan-tahapan setiap  siklus meliputi perencanaan, pelaksanaan, observasi, pengamatan, dan refleksi. Jenis data adalah data kuantitatif. Metode pengumpulan data hasil belajar siswa adalah metode tes (pre-test dan post-test). Hasil penelitian menunjukan penerapan model pembelajaran advance organizer dapat meningkatkan hasil belajar. Pada siklus I nilai rata-rata hasil belajar siswa sebesar 70,65 yang berada dalam kategori cukup. Ketuntasan belajar mengalami peningkatan sebesar 13,04% dari 47,83% pada observasi awal menjadi 60,87% pada akhir siklus I, sedangkan pada siklus II nilai rata-rata  hasil belajar siswa  mengalami  peningkatan  menjadi  80,65  yang  berada pada kategori baik.  Ketuntasan  belajar  juga mengalami peningkatan yang dapat dikatakan sangat tinggi yaitu sebesar 34,78% dari 60,87% pada akhir siklus I menjadi 95,65% pada akhir siklus II