Risa Alfiyah Ulfa; Ahmad Arifi Aktualisasi Pendidikan Al-Qur’an melalui Kegiatan Habit-Forming pada Anak Usia Dini di TK Al-Kautsar Durisawo Ponorogo

Abstract

Abstrak Penelitian ini berdasarkan fenomena bahwa pendidikan al-Qur’an dalam komunitas muslim semakin rendah. Sehingga perlu keseriusan dalam mengaktualisasikan kedalam pendidikan formal maupun non formal salah satunya melalui kegiatan habit-forming. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktualisasi pendidikan al-Qur’an melalui kegiatan habit-forming serta implikasinya terhadap kemampuan membaca al-Qur’an di TK al-Kautsar Durisawo Ponorogo. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan psikologi dengan menggunakan teori belajar behaviorisme. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, studi dokumentasi, dan trianggulasi. Hasil penelitian ini diketahui bahwa aktualisasi pendidikan al-Qur’an melalui kegiatan habit-forming di TK Al-Kautsar Durisawo Ponorogo, diantaranya dalam makna tilawah lebih menekankan konsep membaca secara tahqiq. Dalam makna tadabbur, adanya pembisaan pemberian cerita Islami. Dalam makna tahfidz, terbatas pada hafalan surat-surat pendek yang terdapat dalam juz ‘Amma. Dalam makna mengamalkan, pembiasaan mengucapkan dan menjawab salam. Dalam makna memelihara, diterapkan melalui praktik sholat fardhu berjamaah yang selalu menghafalkan bacaan-bacaan shalat terutama surat al-Fatihah. Implikasinya, peserta didik percaya diri, tegas, teliti dalam membaca huruf hijaiyah, menguatkan hafalan peserta didik, khususnya surat al-Fatihah. Pembiasaan sholat sunnah dhuha berjamaah membentuk sikap mandiri dalam menerapkan bacaan surat al-Fatihah.