Implementasi pembelajaran PAI dengan pendekatan Model Team Teaching (Tim Mengajar) dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan: 1) untuk mengetahui perencanaan pembelajaran team teaching. 2) Untuk mengetahui pelaksanaan pembelajaran team teaching. 3) untuk mengetahui Perstasi Belajar Siswa Di SDIT AL-Fityan School Gowa. Penelitian ini bersifat kualitatif dengan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi  sebagai metode mengumpulkan data. Kemudian aktivitas dalam analisis data yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan: 1) Implementasi pembelajaran team teaching berpedoman pada RPP dan Silabus, guru bidang studi berkolaborasi dengan guru bidang studi Pendidikan Agama Islam yang sama-sama mengajar dalam satu level atau kelas lain dalam menyusun RPP menentukan metode serta media yang akan digunakan yang disesuaikan dengan materi yang  akan diajarkan. 2) Pelaksanaan pembelajaran team teaching menggunakan jenis semi team teaching sejumlah guru mengajar mata pelajaran yang sama di kelas yang berbeda, perencanaan materi dan metode yang digunakan juga disepakati bersama oleh guru team teaching. 3) Prestasi belajar siswa merupakan hasil evaluasi yang digunakan delam mengukur hasil belajar siswa dengan menggunakan berbagai jenis evaluasi untuk melihat peningkatan hasil belajar dari setiap evaluasi yang diberikan. Kata Kunci: Implementasi Pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI), Team Teaching (Tim Mengajar), prestasi belajarAbstract This study aims: 1) to determine team teaching lesson plans. 2) to find out the implementation of team teaching learning. 3) to find out student achievement at SDIT Al-Fityan School Gowa. This study is a qualitative by using an observation, interviews and documentation as a method of collecting data. Then, the activity in analyzing data is data reduction, data presentation and conclusion drawing. The results of this study indicate: 1) Implementation of team teaching learning is guided by Lesson Plans and Syllabus, subject matter teachers collaborate with Islamic Education subject teachers who both teach in one level or another class in preparing lesson plans to determine methods and media to be used that are tailored to the material that will taught. 2) The implementation of team teaching learning using a semi-team teaching type a number of teachers taught the same subjects in different classes, the material planning and methods used were also agreed upon by the team teaching teacher. 3) Student learning achievement is the result of evaluations used in measuring student learning outcomes by using various types of evaluations to see the improvement in learning outcomes from each evaluation given.      Keywords: Implementation of Islamic Education Learning (PAI), Team Teaching, Learning Achievement.