Pengembangan Modul Fisika pada Pokok Bahasan Listrik Dinamis dengan Menggunakan Model Discovery Learning di SMAN 5 Banjarmasin
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh belum adanya bahan ajar berbasis discovery learning yang digunakan dalam pembelajaran fisika di SMAN 5 Banjarmasin. Oleh sebab itu, penelitian pengembangan modul fisika pada pokok bahasan listrik dinamis dengan menggunakan model discovery learning pada siswa kelas X 8 SMAN 5 Banjarmasin. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) validitas modul, (2) kepraktisan modul, (3) efektivitas modul (4) pencapaian keterampilan proses sains dan (5) pencapaian sikap ilmiah dengan modul fisika yang dikembangkan menggunakan model discovery learning. Penelitian ini mengacu pada model pengembangan desain ADDIE. Data diperoleh melalui lembar validasi modul, lembar keterlaksanaan RPP, tes hasil belajar siswa, lembar pengamatan keterampilan proses sains dan lembar pengamatan sikap ilmiah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) validitas modul yang dikembangkan berkategori sangat baik, (2) kepraktisan modul berdasarkan lembar keterlaksanaan RPP berkategori sangat baik, (3) efektivitas modul bernilai efektif, (4) pencapaian keterampilan proses sains dikategorikan baik dan (5) pencapaian sikap ilmiah bernilai baik. Diperoleh simpulan bahwa modul fisika pada pokok bahasan listrik dinamis dengan menggunakan model discovery learning layak digunakan dalam pembelajaran.