Pelatihan Komputer dan Pemanfaatan Sosial Media untuk Menunjang Produk Industri Rumahan pada Kecamatan Jebus

Abstract

Peranan komputer dan teknologi saat ini menjadi pemain utama dalam persaingan dalam dunia digital saat ini. Teknologi dan sosial media menjadi nilai tambah bahkan sarana utama dalam pemasaran dan penunjang kemajuan suatu produk. Bagi keberlangsungan suatu usaha industri rumahan bagi para pelaku usaha industri rumahan.. Salah satu permasalahan yang terjadi pada industri rumahan adalah belum meratanya pemahaman tentang komputer dan teknologi media sosial yang seharusnya mereka pahami dalam menunjang usaha mereka. Atas dasar hal tersebut dirasakan sangat perlu untuk memberikan pengetahuan dan pelatihan  pada kecamatan jebus. Tujuan utamanya adalah agar para pelaku industri perumahan bisa bersaing dan menghadapi era informasi saat ini serta dapat membuka pemikiran yang luas dan juga keinginan untuk ikut andil dalam meningkatkan produk-produk industri rumahan. Didapati dari 20 orang peserta yang meingkuti kegiatan ini sekitar 60% atau 12 orang diketahui mengalami peningkatan kemampuan yang diukur berdasarkan pretest dan post-test. 2 orang tidak mendapatkan hasil yang sama dan 6 orang mendapati hasil menurun. Kedepannya kegiatan seperti ini harusnya melibatkan pihak pemerintah, akademisi dan tokoh masyarakat, agar ada diskusi dua arah sehingga tujuan dari indusrti rumahan atau umkm yang ada dapat ditentukan.