STUDI PEMIKIRAN IMAM AL-GHAZALI TENTANG EKONOMI ISLAM

Abstract

Al-Ghazali merupakan salah satu pemikir besar dalam ekonomi Islam. Lewat karya monumental Ihya Ulumuddin, al-Mustashfa Mizan, al-Amal dan At-Tibr al-Masbuk fi al-Nasihah al-MulukAl-Ghazali mengupas secara tuntas aspek-aspek subtansial dari ekonomi Islam. Karena menurutnya perkembangan ekonomi sebagai bagian dari tugas-tugas kewajiban sosial yang sudah ditetapkan Allah. Dalam karya-karyanya tersebut Al-Ghazali menitikberatkan kepada keadilan, kedamaian dan stabilitas sebagai fondasi dari ketersediaan ekonomi baik dalam bidang produksi, konsumsi, maupun distribusi. Untuk itu, peran negara sangat penting untuk menjaga itu semua.