Pemikiran Ekonomi Ibnu Qayyim

Abstract

Secara historis, konsep dan sistem ekonomi Islam sudah dipraktekkan pada pelaku ekonomi pada masa-masa awal kehadiran Islam. Mulai dari zaman Nabi Muhammad, para sahabat, tabi’in, sampai para tabi’ tabi’in sudah menerapkan system ekonomi dengan menuju kepada ajaran-ajaran Islam. Dalam masa-masa perkembangan ekonomi yang sangat panjang itu lahirlah ekonom-ekonom Muslim terkemuka dan salah satu diantaranya adalah Ibn Qayyim. Beliau adalah seorang tokoh pemikir dan ulama terkenal dalam berbagai bidang disiplin ilmu termasuk ekonomi. Hal itu tertuang dalam falsafah ekonomi Islam, dia juga membedakan secara rinci antara kekayaan dan kemiskinan, selain itu dalam tulisannya juga menyinggung akan pentingnya zakat, riba dan mekanisme pasar.