PERBANDINGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA YANG DIBERIKAN METODE TEAM TEACHING DENGAN YANG TIDAK DIBERIKAN METODE TEAM TEACHING (KONVENSIONAL) (Studi Eksperimen Siswa Kelas X MA Fatahillah Lohbener Kab. Indramayu)
Abstract
<p>Proses pembelajaran pada pelajaran matematika biasanya didominasi oleh guru (teacher <br />centered) dengan metode konvensional. Dari hasil observasi di MA Fatahillah Lohbener,<br />dalam pembelajarannya siswa merasa jenuh/bosen, tidak termotivasi, malas berfikir dan<br />kesulitan memahami materi yang disampaikan oleh guru. Salah satu upaya untuk<br />mengatasinya yaitu dengan metode team teaching. Tujuan penelitian ini adalah untuk<br />mengetahui hasil belajar siswa yang diberikan metode team teaching, untuk mengetahui<br />hasil belajar siswa yang tidak diberikan metode team teaching, untuk mengetahui perbedaan<br />hasil belajar siswa yang diberikan metode team teaching dengan yang tidak diberikan<br />metode team teaching (konvensional) dalam pembelajaran matematika di kelas X MA<br />Fatahillah Lohbener. <br />Penentuan metode pengajaran secara tepat dan disesuaikan dengan materi memungkinkan<br />siswa untuk belajar lebih baik. Metode team teaching sebagai alat bantu dalam<br />pembelajaran matematika yang membuat siswa menjadi aktif dan memotivasi siswa dalam<br />belajar.<br />Berdasarkan hasil penelitian sebagai berikut: hasil belajar matematika siswa yang diberikan<br />metode team teaching menunjukan kategori baik dengan skor rata-rata eksperimen yaitu<br />sebesar 77,33. Hasil belajar matematika yang tidak diberikan metode team teaching<br />menunjukan kategori cukup dengan skor rata-rata hasil kontrol yaitu 63,33. Sedangkan<br />analisis uji hipotesis diperoleh dengan df = 58 ttabel (2,002), thitung (6,879) sehingga <br />thitung > ttabel atau 6,879 > 2,002 dengan nilai sig.(2-tailed) 0,000 < 0,05 maka Ho ditolak<br />dan Ha diterima artinya terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar siswa yang<br />diberikan metode team teaching dengan yang tidak diberikan metode team teaching.</p><p>Kata Kunci: Team Teaching, Konvensional</p>