Distribusi dan Pemetaan Varian-Varian Bahasa Bali di Kabupaten Dompu

Abstract

Makalah ini mengkaji distribusi dan pemetaan varian-varian bahasa Bali di Kabupaten Dompu dengan menggunakan pendekatan dialektologi diakronis.Ada empat kantong bahasa (enklave) yang didiami oleh etnis Bali yang bertransmigrasi di Kabupaten Dompu, yaitu di Desa So Nggajah, Desa Taropo, Desa Mada Jumba, dan Desa Simpasai. Bahasa Bali yang ada di Kabupaten Dompu memiliki empat dialek yaitu dialek Taropo (DT), dialek So Nggajah (DS), dialek Simpasai (DSim), dan dialek Mada Jumba (DMj). Keempat dialek ini tidaklah langsung diturunkan sekaligus dari prabahasa Bali-Dompu. Terdapat dua fase perkembangan historis dari PBBL (Prabahasa Bali) menjadi 4 dialek BBL(Bahasa Bali), yaitu fase pertama BBLD (Bahasa Bali-Dompu) pecah ke dalam dua dialek, yaitu dialek Taropo So Nggajah Simpasai (DTSSim) dan dialek Mada Jumba (DMj). Pada fase kedua adalah pecahnya DTSSim (dialek Taropo So Nggajah Simpasai) menjadi tiga dialek, yaitu dialek Taropo, dialek So Nggajah, dan dialek Simpasai.