PERSPEKTIF MAHASISWA DALAM PERMASALAHAN PENGGUNAAN BUKU TEKS BAHASA INGGRIS DI SEKOLAH DASAR
Abstract
Buku teks disiapkan dengan cara memilih bahan-bahan yang memiliki nilai permanen dan orisinal. Berbagai macam buku teks disiapkan untuk subyek yang berbeda dengan latar belakang pendidikan yang beragam, seperti bahasa Inggris untuk sekolah dasar. Saat ini, buku teks bahasa Inggris sangat penting. Artikel ini bertujuan untuk melihat masalah-masalah dan mencari solusi dalam penggunaan buku teks untuk siswa sekolah dasar di wilayah Purwokerto, Jawa Tengah. Data diperoleh dari hasil Diskusi Kelompok Terpusat (FGD) di antara mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman yang sedang mengambil mata kuliah Penelitian Tindakan Kelas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa buku teks tidak sejalan dengan kebutuhan siswa. Menghasilkan uang adalah tujuan utama dalam penggunaan buku teks. Kualitas buku teks buruk dan isinya tidak berkaitan satu sama lain. Selain itu, tidak ada perhatian khusus yang diberikan untuk metode pengajaran; ketiadaan gambar-gambar dan ilustrasi yang diperlukan; dan banyak kesalahan bahasa dan penulisan.