Kontak Bahasa antara Komunitas Tutur Bahasa Selayar dan Bahasa Sumbawa di Kabupaten Sumbawa dan Sumbawa Barat
Abstract
Penelitian kontak bahasa Selayar dan bahasaSumbawamerupakan salah satu kajian sosioliguistik. Dalam tulisan ini, melibatkan dua unsur, yaitu unsur sosial dan unsur kebahasaan yang terjadi pada masyarakat bilingual dan multilingual dengan cara melakukan adaptasi sosial dan adaptasi linguistik.Adaptasi sosial diperoleh hasil bahwa masyarakat tutur bahasa Selayar dan bahasaSumbawadi daerah sampel dapat menyesuaikan diri dengan masyarakat tutur di mana mereka berada. Adaptasi linguistik digambarkan bahwa masyarakat tutur bahasa Selayar dan bahasa Sumbawa melakukan serapan secara timbal balik dalam bahasa Sumbawa, bahasa Selayar, dan bahasa Indonesia dengan bentuk fonologi, leksikon, baster, dan morfologi. Alih kode dan campur kode dalam bahasa Indonesia terjadi pada kedua masyarakat tutur bahasaSumbawadan Selayar. Hal ini disebabkan kedua masyarakat tutur bahasa tidak seutuhnya paham akan bahasa yang mereka gunakan, maka secara otomatis mereka akan beralih kode atau bercampur kode dengan bahasaIndonesia.Hal tersebut mengakibatkan diperolehnya hasil kecenderungan adaptasi berpengaruh pada bahasa yang dominan dan bervariasi dengan berbagai faktor antara lain geografi, sosial, budaya, usia, ekonomi, pendidikan, dan prestise (harga diri) pada setiap daerah pengamatan yang berbeda.