PEMANFAATAN EFEK EFFERVESCENT DALAM PEMBUATAN MINUMAN INSTAN BERBASIS PUTIH TELUR

Abstract

Telur merupakan bahan pangan yang sempurna, karena mengandung zat-zat gizi yang lengkap bagi pertumbuhan mahluk hidup baru, seperti protein, lemak, dan daya cerna yang tinggi. Penggunaan putih telur umumnya masih terbatas untuk pembuatan kue, mie, mayonnaise dan makanan ringan lain. Pemanfaatan tepung putih telur sebagai minuman instan yang memiliki efek effervescent diharapkan sebagai salah satu upaya untuk menghasilkan minuman bergizi yang kaya protein. Proses pembuatan tablet effervescent dapat dilakukan beberapa metode, seperti metode granulasi basah dan granulasi kering. Penggunaan putih telur dalam pembuatan tablet effervescent tidak menurunkan nilai kecernaannya. Namun terjadi perubahan komposisi protein berdasarkan berat molekulnya. Beberapa faktor yang harus diperhatikan dalam pembuatan tablet effervescent diantaranya, yaitu: keseragaman bobot tablet yang dihasilkan, kadar air bahan yang digunakan, lamanya waktu yang dibutuhkan untuk melarutkan satu tablet.