Pendelegasian Tugas dan Wewenang dalam Pendidikan Islam
Abstract
Hasil yang maksimal dalam proses pendidikan Islam bisa dicapai dengan adanya kebersamaan oleh semua pihak terkait dalam melaksanakan tugas dan wewenang. Individu yang terlibat dalam pengelolaan pendidikan Islam adalah makhluk yang tidak lepas dari sisi kelemahan tetapi di sisi lain juga punya potensi besar. Kelemahan satu individu dapat dilengkapi oleh kehebatan individu yang lain dengan adanya pendelegasian tugas dan wewenang, yang berarti memberikan kekuasaan kepada seseorang untuk bertindak terhadap kepentingan pendidikan Islam. Di dalam pendelegasian itu terkandung pembagian tugas dan tanggung jawab bersama semata-mata demi kepentingan pendidikan Islam. al-Qur’an dan Hadits Nabi SAW telah mengajarkan tentang pendelegasian tugas dan wewenang dengan memperhatikan beberapa aspek, yaitu : fungsi dan keahlian penerima delegasi, rasa saling percaya, mengutamakan musyawarah, komitmen kerja, pengawasan, dan evaluasi.