PENGARUH MODEL CINTA BERBANTU MEDIA TANGRAM TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA

Abstract

Pemahaman konsep matematis peserta didik di kelas V MIN 5 Bandar Lampung masih rendah, hal ini disebabkan model pembelajaran yang masih konvensional, dan peserta didik yang masih menginginkan permainan dan media pembelajaran. Untuk itu, peneliti ingin mengetahui pengaruh model CINTA berbantu tangram terhadap pemahaman konsep matematis dan untuk mengetahui bahwa pemahaman konsep matematis menggunakan model CINTA berbantu tangram lebih baik daripada menggunakan model CINTA. Model CINTA merupakan perpaduan dari model induktif-kata bergambar dengan model sinetik, dengan sintagmatik Cermati, Identifikasi, Narasikan, Telaah dan Apresiasi. Tangram adalah 7 buah  puzzle yang berasal dari sebuah persegi. Populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas V. Sampel Penelitian adalah peserta didik kelas VA sebagai kelas eksperimen dan peserta didik kelas VD sebagai kelas kontrol yang dipilih melalui teknik acak kelas. Penelitian ini merupakan quasi eksperimen dengan desain posttest only, dan tiga kali pertemuan dengan 2x35 menit perpertemuan. Berdasarkan hasil analisis data maka kesimpulan sebagai berikut: 1) terdapat pengaruh model pembelajaran  CINTA berbantu media tangram terhadap pemahaman konsep, 2) pemahaman konsep matematis menggunakan model CINTA berbantu tangram lebih baik daripada menggunakan model CINTA.