PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATEMATIKA MENGGUNAKAN EDMODO PADA MATERI FUNGSI
Abstract
Penelitian ini bertujuan menghasilkan bahan ajar matematika berbasis komputer melalui edmodo untuk siswa kelas XI tingkat SMA/MA yang memenuhi kriteria valid, praktis, dan mempunyai efek potensial terhadap hasil belajar siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Research and Development (R&D). Subjek dalam penelitian ini ada dua kelas yaitu siswa kelas XI IPA.1 dan kelas XI IPA.2. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah lembar validasi, observasi kepraktisan dan tes akhir.Untuk mengukur kevalidan bahan ajar di lakukan proses expert review. Berdasarkan hasil validasi dari 3 validator diperoleh skor rata-rata sebesar 78,88% yang tergolong kategori valid dan pada proses one to one siswa dinilai menggunakan bahan ajar untuk mendapatkan bahan ajar yang praktis. Untuk menghasilkan bahan ajar yang praktis sebelum digunakan pada saat field test di lakukan proses small group. Berdasarkan hasil observasi pada saat small group di peroleh skor rata-rata sebesar 76,66% yang tergolong kategori praktis. Untuk melihat efek potensial terhadap hasil belajar pada ranah kognitif siswa dilakukan pada proses field test diperoleh skor rata-rata sebesar 75,25% yang tergolong kategori baik yang berarti memberikan efek potensial terhadap hasil belajar siswa. Sehingga bahan ajar matematika berbantuan komputer melalui edmodo yang dikembangkan dapat digunakan dalam pembelajaran matematika pada materi fungsi komposisi untuk kelas XI tingkat SMA/MA