UJI AKTIFITAS EKSTRAK DAUN SICEREK (Clausena Excavata Burm. F) TERHADAP CANDIDA ALBICANS
Abstract
Lebih dari 50%-80% infeksi jamur berada di rongga mulut. Infeksi jamur pada rongga mulut yang disebut dengan kandidiasis disebabkan oleh Candida albicans. Pengobatan kandidiasis biasanya dengan penggunaan obat antijamur dimana kandungannya dari bahan sintesis. Penggunaan bahan sintesis tidak sepenuhnya aman karena menimbulkan berbagai efek samping, dengan demikian untuk meminimalkan efek samping dalam pengobatan dapat digunakan obat dari bahan alami. Salah satu obat yang seringdigunakan oleh masyarakat Sumatra Barat yaitu daun sicerek (Clausena Excavata Burm F). Daun sicerek (Clausena Excavata Burm F) mengandung senyawa aktif alkaloid dan flavonoid yang dapat digunakan sebagai antijamur. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimental laboratorium secara in vitro untuk mengetahui aktivitas antijamur ekstrak daun sicerek (Clausena Excavata Burm F) terhadap jamur Candida albicans. Analisa statistik menggunakan uji Anova dengan nilai p= 0,000