Pengaruh Inokulasi Mikoriza Vesikular Arbuskular terhadap Pertumbuhan Bibit Panili di Persemaian

Abstract

Suatu percobaan untuk mengetahui pengaruh inokulasi mikoriza vesikular arbuskular terhadap pertumbuhan benih panili di persemaian, telah dilakukan di Desa Jatimekar, Kecamatan Situraja, Kabupaten Sumedang. percobaan dilaksanakan dari bulan Juni 2010 sampai bulan Oktober 2010. Rancangan yang digunakan dalam percobaan ini adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) pola sederhana, dengan enam perlakuan takaran mikoriza dan diulang empat kali. Perlakuan tersebut adalah A= 0 g/tanaman, B= 10 g/tanaman, C= 20 g/tanaman, D= 30 g/tanaman, E= 40 g/tanaman, F= 50 g/tanaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) inokulasi mikoriza vesikular arbuskular berpengaruh terhadap pertumbuhan benih panili di persemaian; dan (2) pemberian inokulan mikoriza vesikular arbuskular pada takaran 40 dan 50 g per tanaman berpengaruh paling baik terhadap tinggi tanaman dan jumlah pasangan daun pada umur 12 MST dan 16 MST, serta bobot kering tunas pada umur 12 MST.