REFLEKSI PEACE-EDUCATION DALAM TRANSFORMASI KURIKULUM PENDIDIKAN ISLAM (Solusi Alternatif Resolusi Konflik Melalui Pendidikan Formal)

Abstract

Pada konteks pendidikan Islam, kurikulum merupakan planning of learning dari tataran idea yang terbingkai dalam integritas antara hal-hal yang profan maupun sakral untuk mengkonstruk manusia menjadi hamba yang bertakwa. Adapun dialektika dan persinggungan pendidikan Islam terhadap berbagai jenis konflik kekerasan sekaligus performa kurikulum pendidikan Islam yang memegang konsep continuing education dan lifelong learning itulah, yang kemudian mengharuskan adanya upaya rekonstruksi melalui eksplorasi konsep peace building yang bersumber pada Alquran dan hadis. Dalam tradisi Islam klasik, konsepsi tentang peace-education tersebut telah dipraktikkan oleh Nabi sesuai dengan konteks zamannya pada waktu itu. Sehingga menjadi tugas berkelanjutan dari praktisi pendidikan untuk menderivasikan konsepsi tersebut ke dalam transformasi kurikulum pendidikan Islam praksis di lembaga pendidikan formal.