PENGARUH PENDIDIKAN KELUARGA TERHADAP PRESTASI BELAJAR
Abstract
Artikel ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan dalam keluarga terhadap prestasi belajar peserta didik di SD N Ngijon, Sleman, Yogyakarta. Prestasi belajar peserta didik meliputi kemampuan kognitif, kemampuan afektif dan kemampuan psikomotor. Pendidikan dalam keluarga sebagai variabel X atau prediktor dan prestasi belajar peserta didik sebagai variabel Y atau kriterium. Data diperoleh dengan observasi, dokumentasi dan membagikan angket. Penelitian ini menggunakan 19 subjek penelitian yang berasal dari Sekolah Dasar Negeri Ngijon II, Moyudan, Sleman, Yogyakarta. Oleh karena jumlah subjek sebanyak 19 maka penelitian ini bersifat populatif. Sedangkan analisis data menggunakan tehnik korelasi produk momen, regresi linier, serta tehnik statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukakan bahwa terbukti adanya pengaruh dari pendidikan dalam keluarga terhadap prestasi belajar peserta didik. Berdasarkan analisis regresi diperoleh nilai R2 sebesar 0,45 yang berarti bahwa pendidikan dalam keluarga mempengaruhi keberhasilan belajar peserta didik sebesar 45%. Nilai R2 sebesar 0,45 ini merupakan hasil temuan yang signifikan berdasarkan uji analisi varian yang memperoleh nilai t sebesar 0,0012.