Pengembangan Instrumen Baku Penilaian Kualitas Lembar Kerja Siswa Tematik Sub Sains Sekolah Dasar Kelas Tinggi

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui ciri proses dan karakteristik instrumen penilaian LKS tematik subsains SD kelas tinggi yang layak ditinjau dari aspek keterbacaan, validitas, objektivitas, kesistematisan, dan praktikabilitas. Instrumen ini digunakan sebagai instrumen penilaian kualitas LKS tematik subsains SD kelas tinggi. Penelitian pengembangan ini dilakukan dengan model procedural yang terdiri dari empat tahap, yaitu tahap perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan penilaian produk. Subyek penilai instrument ini meliputi ahli evaluasi dan ahli media yang bertindak sebagai reviewer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa instrument penilaian kualitas diperoleh rata-rata 89 dengan kualitas sangat baik (SB). Rerata keterbacaan: 72 9 (baik/B), rerata validitas: 4,2 (baik/B), rerata objektivitas: 4,2 (baik/B), rerata kesistematisan: 4,4 (sangat baik/SB), dan rerata praktikabilitas: 4,2 (baik/B). Jadi, instrumen penilaian kualitas LKS tematik sub sains SD kelas tinggi ini layak digitnakan sebagai instrumen penilaian kualitas LKS tematik SD.