Taman Layak Anak Usia Dini di Kota Kendari

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan mengetahui peran taman terhadap pertumbuhan anak untuk mendukung dan mewujudkan Kota Kendari sebagai Kota layak anak. Metode penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Lokasi penelitian ini adalah Taman Wali Kota Kendari, Taman Meohai dan taman kadia. Pemilihan lokasi ini diambil berdasarkan banyaknya pengunjung yang memanfaatkan taman. Teknik pengumpulan data dapat berupa Wawancara untuk memperoleh data dari informan mengenai taman yang layak anak yang ada di Kota Kendari. Informan terdiri dari Pemerintah Kota Kendari dan masyarakat pengguna taman. Observasi dilakukan untuk mengamati fasilitas sarana dan prasarana dari taman yang bisa menunjang kegiatan anak. Dokumentasi kegiatan-kegiatan apa saja yang di lakukan anak di dalam taman. Hasil penelitian ini menggambarkan bahwa taman yang ada di kota Kendari, kebanyakan masyarakat menggunkan taman sebagaiĀ  sarana untuk berkumpul dengan keluarga, selain itu orang tua sama sekali tidak khawatir apabila anak-anak mereka bermain di taman dan anak menggunakan taman Kendari untuk bermain untuk memunuhi tumbuh kembang anak-anak, adapula yang menggunakan taman wali kota untuk tempat sosialiasasi atau pertemuan orang tua.