PENGARUH INTENSITAS KOMUNIKASI ORANG TUA DENGAN ANAK TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS X SMA KATOLIK 2 KABANJAHE TAHUN PELAJARAN 2016/2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan melihat kenyaaan dilapangan bagaimana komunikasi yang dilakukan orang tua dalam peningkatan belajar anak d., dimana sebagian besar orang tua anak usia sekolah saat ini sudah semakin sibuk dengan pekerjaan masing-masing sehingga kurang memperhatikan perkembangan belajar anak mereka. Sementara itu, kualitas belajar siswa tidak bisa menjadi tanggung jawab sekolah saja, melainkan adalah tanggung jawab semua pihak baik keluarga, sekolah dan masyarakat. Penelitian ini dilakukan di SMA Katolik 2 Kabanjahe Tahun Pelajaran 2016/2017. Dalam pengumpulan data dilakukan dengan metode angket melalui sampel yang sudah ditentukan oleh peneliti. Dari hasil penelitian ini ditemukan bahwa intensitas komunikasi orang tua menjadi pengaruh yang positif terhadap pretasi belajar siswa. Tingkat prestasi belajar rata-rata siswa kelas X di SMA Katolik 2 Kabanjahe Tahun Pelajaran 2016/2017 meningkat baik, dengan nilai rata-rata 80,2. Semakin baik komunikasi orang tua dan siswa, semakin baik pula hasil belajar mereka di sekolah. Dengan demikian hipotesis penelitian diterima adanya pengaruh intensitas komunikasi orang tua dengan siswa terhadap prestasi belajar PPKn siswa kelas X semester ganjil di SMA Katolik 2 Kabanjahe Tahun Pelajaran 2016/2017