KOMUNIKASI MEDIA MASSA DALAM AL QUR‘AN

Abstract

Komunikasi merupakan hal yang utama didalam kehidupan manusia. Karena dengan komunikasi kita dapat saling menyampaiakan pesan maupun keinginan. Begitu juga alqur’an telah menjelaskan tentang komunikasi ini. Al-Qur’an didefinisikan sebagai firman Allah yang diturunkan kepada Nabi Muhammad saw. yang ditulis dalam Mushhaf yang dimulai dari surat al-Fâtihah dan diakhiri dengan surat al-Nâs dan dinilai ibadah dengan membacanya. Komunikasi antar manusia tekadang memerlukan peranan suatu alat atau media untuk menyampaikan suatu informasi atau gagasan kepada manusia yang lain. Penyampaian informasi yang efektif kepada khalayak ramai terkadang memerlukan suatu media yang dapat menyebarluaskan secara cepat dan efektif kepada khalayak ramai. Adapun media tersebut dinamakan media massa.Pengertian dari media massa berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia ialah sarana dan saluran resmi sebagai alat komunikasi untuk menyebarkan berita dan pesan kepada masyarakat luas1 atau alat yang menjadi perantara antara sumber informasi yang terpusat dalam suatu lembaga media massa kepada audiensi dengan jumlah yang banyak. Pengertian yang diuraikan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia menyatakan media massa sebagai sarana dalam penyebaran informasi kepada khalayak ramai.Kata Kunci: Komunikasi, Media Massa, Al Qur’an