METODE PEMBELAJARAN AQIDAH AKHLAK DI MTS N TRIWARNO KECAMATAN KUTOWINANGUN KABUPATEN KEBUMEN
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui metode pembelajaran aqidah akhlak di MTs N Triwarno Kecamatan Kutowinangun Kabupaten Kebumen. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penelitian ini menghasilkan kesimpulan bahwa: (1) Metode yang digunakan dalam pembelajaran aqidah akhlak di MTs N Triwarno Kecamatan Kutowinangun Kabupaten Kebumen antara lain adalah metode ceramah, tanya jawab, membaca, pemberian tugas, menulis, kerja kelompok, dan uswatun khasanah (keteladanan); (2) Hasil dari metode-metode yang digunakan dalam pembelajaran aqidah akhlak di MTs N Triwarno Kecamatan Kutowinangun Kabupaten Kebumen adalah efektif dan relevan dalam pelaksanaannya. Hal ini dapat dibuktikan dan dilihat dari berbagai sisi, antara lain dapat dilihat dari tingkat ketuntatasan pembelajaran yang baik, hal ini ditandai dari hasil ulangan harian siswa dan nilai raport siswa yang memuaskan.