HADIS-HADIS JIHAD DALAM PEMAHAMAN KELOMPOK JAMA’AH TABLIGH PERUMNAS KOTA CIREBON

Abstract

Realita bilangan hari dalam khuruj Jamaah Tabligh mengandung makna “puasa” menahan diri dari segala perhiasan dan kesenangan dunia. Walaupun pada kenyataannya seorang pemimpin khuruj  tidak memaksa atau memberi  hukuman bagi anggota yang tidak kuat khuruj selama ketetapan itu. Hal ini  menunjukan bahwa Jama’ah Tabgligh yang berada di Perumnas tergolong mempunyai aliran pemahaman yang damai, adem, tidak radikal.  Ini dibuktikan dengan pernyataan bahwa mereka yang khuruj hanya kuat 10  hari pun tetap mendapatkan keutamaan berdakwah dan mendapatkan pahala khuruj.