KINERJA MAPSERVER DAN ASPMAP DALAM PEMETAAN BERBASIS WEB DITINJAU DARI UKURAN FILE YANG DIHASILKAN DAN KECEPATAN AKSES
Abstract
Sebuah peta yang disajikan dalam suatu sistem yang berbasis web akan lebih mudah diakses oleh user. Dengan berbasis web peta dapat diakses dengan waktu dan tempat yang diinginkan. Untuk menghasilkan peta berbasis web dapat menggunakan suatu program aplikasi MapServer dan ASPMap. Program aplikasi ini menyediakan beberapa fitur yang diperlukan untuk pengolahan suatu peta misalnya memperbesar atau memperkecil ukuran skala peta, menampilkan peta ke posisi awal, menggeser peta dan melihat lokasi. Fitur-fitur tersebut dapat digunakan denganRr bantuan PHP/Mapscript dan VB.NET. Sistem pemetaan berbasis web yang menggunakan MapServer dapat dijalankan pada server dengan sistem operasi Windows atau Linux. Sedangkan ASPMap hanya berjalan pada sistem operasi Windows. Sistem pemetaan berbasis web ini pada saat dijalankan akan menghasilkan suatu file gambar. Ukuran file gambar ini dipengaruhi oleh ukuran peta dan skala peta. Semakin besar ukuran peta yang ditampilkan pada browser maka semakin besar pula ukuran file gambar yang akan dihasilkan dari proses yang dilakukan. Jika skala peta semakin kecil maka ukuran file gambar akan semakin kecil karena jumlah item gambar yang ditampilkan akan semakin sedikit. Begitu juga sebaliknya jika skala semakin besar maka jumlah item gambar yang ditampilkan akan semakin banyak sehingga ukuran file gambar akan semakin besar. Ukuran file gambar yang dihasilkan kedua sistem ini berbeda secara signifikan. Baik MapServer maupun ASPMap sama-sama mempunyai kecepatan akses yang cukup baik.