Analisis Pengaruh Supervisi Pengawas Dan Supervisi Kepala Sekolah Terhadap Kinerja Guru Di Madrasah Ibtidaiyah Kecamatan Sukau Lampung Barat
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh standar mutu pengawas nasional yang menyatakan bahwa pengawas sekolah memiliki peran sebagai supervisor manajerial serta supervisor akademik yang dirasa akan berjalan baik apabila terdapat dukungan dari kepala sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi rangkaian kegiatan supervisi yang dilakukan dengan cara menganalisis sejauh mana pengaruh supervisi yang dilakukan oleh pengawas sekolah dan kepala sekolah terhadap kinerja guru di Madrasah Ibtidaiyah Kecamatan Sukau Lampung Barat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode analisis regresional untuk melihat sejauh mana suatu variabel mempengaruhi variabel lainnya. Hipotesis yang dibangun dalam penelitian ini 1) supervisi pengawas berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru, 2) supervisi kepala sekolah berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru, dan 3) supervisi pengawas dan kepala sekolah secara bersama – sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru. Analisis dilakukan menyebarkan kuisioner terhadap 43 orang responden dan diolah dengan pendekatan kuantutatif dengan hasil bahwa 1) supervisi pengawas berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru, 2) supervisi kepala sekolah tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru, dan 3) supervisi pengawas dan kepala sekolah secara bersama – sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru.