KEBIASAAN MAKAN DAN GANGGUAN POLA MAKAN SERTA PENGARUHNYA TERHADAP STATUS GIZI REMAJA

Abstract

Status gizi orang pada umumnya dan remaja pada khususnya banyak dipengaruhi oleh faktor kebiasaan makan dan gangguan pola makan. Masalahnya 1). Bagaimanakah kebiasaan makan remaja moderen ? 2).  Bagaimanakah gangguan pola makan remaja modern? 3. Apakah kebiasaan makan dan gangguan pola makan berpengaruh terhadap status gizi remaja?. Tujuan 1). Menelusuri pengaruh makanan modern dan makan tradisional terhadap kebiasaan makan remaja di perkotaan 2).   Menjelaskan faktor-faktor pendukung dan penghambat yang mempengaruhi perilsku komsumsi makanan pada golongan remaja di perkotaan 3). Mengetahui jenis, penyebab dan alternative pemecahan gangguan pola makan pada remaja di perkotaan. Kebiasaan makan masayarakat dipengaruhi oleh faktor ekstrinsik dan faktor intrinsic dalam pola makan tesebut ada berdampak negatif yang perlu pengkajian untuk ditinggalkan dan ada berdampak positif dan perlu dipertahankan. Gangguan polamakan yang sering terjadi pada remaja ada dua yaitu Anoreksia Nervosa dan Anoreksia Bulimia. Gangguan ini perlu mendapat perhatian dari kita semua, kebayakan remaja sekarang ingin mencicipi semua jenis makanan namun malas berolahraga tapi ingin langsing. Jika terjadi gangguan pola makan akan terjadi ketidak seimbangan asupan sat gizi dan akan berdampak pada proses pertumbuhan dan perkembangan, dan bagi remaja putrid akan berdampak pada generasi yang dilahirkanKata kunci: Kebiasaan makan, gangguan pola makan, status gizi, remaja