KORELASI ANTARA BIMBINGAN BELAJAR KELOMPOK DENGAN HASIL BELAJAR IPS PADA SISWA KELAS VI SDN 101 PINRANG KECAMATAN SUPPA KABUPATEN PINRANG

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan untuk mengkaji bagaimana korelasi antara bimbingan belajar kelompok dengan peningkatan hasil belajar.  Tujuan yang  akan dicapai adalah: 1) Untuk mengetahui gambaran bimbingan belajar kelompok kooperatif dalam pembelajaran IPS siswa kelas VI SDN 101 Pinrang, 2) Untuk mengetahui gambaran hasil belajar IPS siswa kelas VI SDN 101 Pinrangr dan 3) Untuk mengetahui hubungan bimbingan belajar kelompok kooperatif dengan hasil belajar IPS siswa kelas VI SDN 101 Pinrang. Berdasarkan hasil analisis data disimpulkan bahwa: 1) Bimbingan belajar kelompok kooperatif siswa kelas VI SDN 101 Pinrang berada pada kategori sedang, 2) Hasil belajar IPS siswa kelas VI SDN 101 Pinrang tergolong pada kategori sedang, dan 3) Terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara bimbingan belajar kelompok dengan hasil belajar IPS siswa kelas VI SDN 101 Pinrang. Nilai koefisien korelasi sebesar 0,855, tergolong kategori tinggi, artinya semakin sering dan berkualitasnya bimbingan belajar kelompok maka semakin tinggi pula hasil belajar yang dicapai siswa dalam pembelajaran IPS. Kata kunci: Bimbingan belajar, Pembelajaran IPS dan hasil belajar siswa.