Survey Sarana Dan Prasarana Pendidikan Jasmani Di SMP/ MTS Swasta Kabupaten Pangkep

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui: (1) status kepemilikan  sarana dan prasarana Pendidikan Jasmani pada SMP/MTs Swasta Kabupaten Pangkep tahun 2017; (2) Kelengkapan sarana dan prasarana Pendidikan Jasmani pada SMP/MTs Swasta Kabupaten Pangkep; (3) Mengetahui kelayakan sarana dan prasarana Pendidikan Jasmani pada SMP/MTs Swasta Kabupaten Pangkep. Populasi dalam adalah Seluruh SMP/ MTsSwasta se Kabupaten Pangkep tahun 2017 yang berjumlah 31 sekolah. Sampel sebanyak 15 sekolah atau setengah dari jumlah populasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis survey dengan mendeskripsikan sarana dan prasarana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Mengenai sarana dan prasarana pendidikan jasmani di SMP/ MTs Swasta Kabupaten Pangkep, terdapat 3 SMP/ MTs Swasta yang masuk dalam kategori kurang dengan perolehan persentase 20,0 %. Terdapat 9 SMP/ MTs Swasta masuk dalam kategori cukup dengan persentase 60,0 %. Dalam kategori baik terdapat 3 SMP/ MTs Swasta dengan persentase sebanyak 20,0 %. Jadi dapat disimpulkan bahwa sarana dan prasarana pendidikan jasmani berada pada kategori cukup sebesar 60,0%.