Hubungan Antara Panjang Tungkai Dan Daya Ledak Tungkai Dengan Kemampuan Lompat Jauh Siswa SMP Negeri 1 Balusu

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan panjang tungkai dan daya ledak tungkai dengan kemampuan lompat jauh. Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif dengan dua variabel bebas, yaitu, panjang tungkai dan daya ledak tungkai dan satu variabel terikat yaitu kemampuan lompat jauh. Populasi penelitian ini adalah SMP Negeri 1 Balusu. Secara random sampling di pilih sample sebanyak 60 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan tes pengukuran panjang tungkai dan daya ledak tungkai dengan kemampuan lompat jauh. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi tunggal dan korelasi ganda yang di analisis dengan menggunakan fasilitas computer melalui program SPSS. Berdasarkan analisis data diperoleh hasil : (1) Ada hubungan yang signifikan antara panjang tungkai dengan kemampuan lompat jauh, diperoleh nilai r hitung (ro) = .919 (P < 0.05). (2) Ada hubungan yang signifikan antara daya ledak tungkai dengan kemampuan lompat jauh, diperoleh nilai r hitung (ro) = .920 (P < 0.05). (3) Ada hubungan yang signifikan antara panjang tungkai dan daya ledak tungkai dengan kemampuan lompat jauh, diperoleh nilai R hitung (Ro) =  .930 (P < 0.05).