MODEL PENGEMBANGAN SENI KERAJINAN KERAMIK DI TAKALAR BERBASIS PENDEKATAN DESAIN

Abstract

Penelitian bertujuan menguraikan kesinambungan dan perubahan yang terjadi pada produk keramik di Takalar, tujuan lainnya adalah menemukan suatu model pengembangan yang sesuai untuk diterapkan dalam pengembangan desain dimasa mendatang. Penelitian kualitatif terapan yang dilakukan menggunakan metode analisis data sistem alur Miles dan Huberman, sistem singkronik dan diakronik serta model pengembangannya menggunakan pendekatan desain melalui proses kreatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari berbagai pelatihan dan pengembangan desain yang pernah dilakukan pada seni kerajinan keramik di Takalar, terdapat empat aspek desain yang pernah dikembangkan yaitu aspek bentuk, aspek fungsi, aspek hiasan dan aspek teknik produksi. Oleh sebab itu dikembangkanlah model yang mengakomodasi empat aspek tersebut sebagai sebuah model pengembangan berbasis pendekatan desain.  Setelah itu, dibuatlah rencana implementasi model pengembangan untuk menciptakan produk keramik yang lebih berkualitas.