MOTIVASI KERJA DAN LINGKUNGAN BELAJAR DALAM UPAYA PENINGKATAN PROSES PEMBELAJARAN

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan informasi dan gambaran secara jelas mengenai hubungan motivasi kerja dan lingkungan belajar terhadap proses pembelajaran di sekolah. Penelitian menggunakan metode kuantitatif melalui analisis korelasi dan analisis regresi. Penelitian dilakukan di Sekolah Menengah Pertama di Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan instrument (angket) berkaitan dengan motivasi kerja, lingkungan belajar dan proses pembelajaran. Penelitian ini mendapati bahwa motivasi kerja memiliki hubungan positif terhadap proses pembelajaran di sekolah, begitu pula dengan lingkungan belajar yang memiliki hubungan positif terhadap proses pembelajaran di sekolah, dengan demikian maka perbaikan dan peningkatan kualitas proses pembelajaran dapat dilakukan dengan adanya perhatian terhadap motivasi kerja serta penciptaan lingkungan belajar yang baik di sekolah.