PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI DALAM MENINGKATKAN KREATIVITAS BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN AL-ISLAM DI SMP MUHAMMADIYAH 4 PALEMBANG

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap bagaimana aktivitas siswa sebelum dan sesudah diterapkannya model pembelajaran inkuiri pada mata pelajaran Al-Islam terhadap kreativitas belajar siswa di SMP Muhammadiyah 4 Palembang dan Untuk mengungkap seberapa besar perbedaan sebelum dan sesudah diterapkannya model pembelajaran inkuiri terhadap kreativitas belajar siswa pada mata pelajaran Al Islam di SMP Muhammadiyah 4 Palembang.Jenis penelitian ini adalah penelitian Eksperimen, dalam penelitian menggunakan desain One Group Pretest-Posttest. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan observasi, dokumentasi dan  angket. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan statistik deskriptif kuantitatif.       Hasil belajar siswa kelas VIII U1 di SMP Muhammadiyah 4 Palembang pada mata pelajaran Al-Islam sebelum digunakannya model pembelajaran inkuiri siswa yang tergolong nilai tinggi 71, yang tergolong nilai sedang 50-71, dan tergolong nilai rendah 50. Namun setelah digunakannya model pembelajaran inkuiri (post-test) dalam proses pembelajaran, dapat dilihat hasil belajar siswa yang meningkat. Hal ini terbukti dari nilai siswa yang meningkat, yaitu siswa yang tergolong nilai tinggi 89,8, yang tergolong nilai sedang 55,8-89,8 dan yang tergolong nilai rendah 55,8. Berdasarkan table diatas dapat diketahui bahwa nilai angket siswa kelas VIII U1 di SMP Muhammadiyah 4 Palembang mata pelajaran Akidah Akhlak materi perjudian,  minuman keras dan pertengkaran sesudah digunakannya model  pembelajaran Inkuiri dalam meningkatkan kreativitas belajar siswa terdapat peningkatan dari awal (pre-test) dengan rata-rata nilai 60,2 meningkat menjadi 72,8.       Kesimpulan dari Peranan Model Pembelajaran Inkuiri Dalam Meningkatkan Kreativitas Belajar Siswa Di SMP Muhammadiyah 4 Palembang ialah, terdapat peningkatan yang signifikan dari penggunaan model pembelajaran Inkuiri dalam meningkatkan kreativitas belajar siswa pada mata pelajaran Al-Islam.Hal ini ditunjukkan dengan meningkatnya kreativitas belajar siswa dengan peningkatan dari awal (pre-test) dengan rata-rata nilai 60,2 meningkat menjadi 72,8 (post-test).