Perubahan Fonologis Dalam Kasus Ta’rib (Arabisasi) Pada Rubrik Fotografi Media Al-Jazeera

Abstract

Bahasa Arab memiliki ciri dan tanda khusus, terutama pada kosakata. Bahasa Arab kaya dengan kosakata, ditambah lagi dengan adanya pemindahan bahasa Asing ke dalam bahasa Arab yang semakin memperkaya kosakata bahasa Arab. Pemindahan kosakata Asing ke dalam bahasa Arab ini disebut dengan Arabisasi (ta’rib). Pembentukan kata atau istilah dalam ta’ribdapat dilakukan dengan cara menyerap kata asing (yang dimaksud Inggris) ke dalam bahasa Arab. Penyerapan ini mengalami perubahan fonologi sesuai dengan kaidah bahasa Arab. Perubahan fonologi yang terjadi pada penyerapan tersebut adalah asimilasi fonetis dan asimilasi fonemis.asimilasi fonetis terjadi karena perubahannya masih dalam lingkup alofon dari satu fonem, misalnya fonem /p/ berubah menjadi fonem /b/ atau dalam bahasa Arab (ب) karena fonem /p/ merupakan alofon dari fonem /b/. Sedangkan asimilasi fonemis terjadi karena perubahannya pada lingkup dua fonem yang berbeda. Misalnya fonem /g/ dalam bahasa Arab berubah menjadi fonem /j/ atau (ج). Bunyi /g/ merupakan alofon dri fonem /g/ dan fonem /j/ merupakan alofon dari fonem /j/.