Pengaruh Group Investigation terhadap Hasil Belajar Fisika Peserta Didik pada Pokok Bahasan Gerak Lurus Kelas X di SMAN 1 Jabung Lampung Timur

Abstract

Abstract:         As for the goal in this study are: To investigate the influence of the model learning Group Investigation (GI) to the learning outcomes of students in the Physics subject rectilinear motion class X SMAN 1 Jabung East Lampung. The method used is the method Quasi Experiment. Research conducted at SMAN 1 Jabung East Lampung and obtained class as a class experiment X4 and X2 class as the control class. Analysis of the data used t-test at the 0.05 level of significance of this can be seen thitung> ttabel. From the research results, obtained by the average value of the final test on the control class is 69.67 with the qualification of "good" and the average value of the final test the experimental class is 79.16 with the qualification "good". To test for normality test indicates the end of the experimental class Lhitung <Ltabel with a value of 0.151 <0.161 and the final value of the control class is 0.128 <0.161, it can be concluded that the final test data distribution "normal".Abstrak :  Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya pengaruh model pembelajaran Group Investigation (GI) terhadap hasil belajar Fisika peserta didik pada pokok bahasan gerak lurus kelas X di SMAN 1 Jabung Lampung Timur.Metode yang digunakan adalah metode Quasi Eksperimen. Penelitian dilaksanakan di SMAN 1 Jabung Lampung Timur dan didapatkan kelas X4 sebagai kelas eksperimen dan kelas X2 sebagai kelas kontrol. Analisis data yang digunakan uji t pada taraf signifikasi 0,05 hal ini dapat dilihat dari thitung > ttabel. Dari hasil penelitian, diperoleh nilai rata-rata tes akhir pada kelas kontrol adalah 69,67 dengan kualifikasi “baik” dan nilai rata-rata tes akhir pada kelas eksperimen adalah 79,16 dengan kualifikasi “baik”. Untuk uji normalitas tes akhir kelas eksperimen menunjukkan Lhitung< Ltabel dengan nilai 0,151 < 0,161 dan nilai akhir pada kelas kontrol yaitu 0,128 < 0,161 maka dapat disimpulkan bahwa data tes akhir berdistribusi “normal”.