PENGARUH KETIDAKPASTIAN LINGKUNGAN TERHADAP KARAKTERISTIK SISTEM INFORMASI AKUNTANSI MANAJEMEN DENGAN LOCUS OF CONTROL SEBAGAI VARIABEL MODERASI (Survei pada Perusahaan Ritel Modern di Kota Jambi)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ketidakpastian lingkungan terhadap karakteristik sistem informasi akuntansi manajemen dan untuk mengetahui moderasi locus of control terhadap hubungan antara ketidakpastian lingkungan dan karakteristik sistem informasi akuntansi manajemen. Penelitian ini merupakan penelitian survei dengan menyebarkan kuesioner secara langsung kepada sampel. Populasi dalam penelitian ini adalah top management level dan middle management level pada perusahaan ritel modern di kota Jambi. Penelitian ini menggunakan teknik penarikan sampel purposive sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 57 responden, yang terdiri dari manajer cabang, manajer divisi, area supervisor, back office supervisor, dan kepala toko. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier sederhana dan analisis regresi dengan variabel moderasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) ketidakpastian lingkungan berpengaruh terhadap karakteristik sistem informasi akuntansi manajemen (2) locus of control tidak dapat memoderasi hubungan antara ketidakpastian lingkungan dan karakteristik sistem informasi akuntansi manajemen.