MEMBANGUN PARENTING TRUST SEBAGAI EKSISTENSI SEKOLAH UNGGUL DILINGKUNGAN SEKOLAH BERBASIS MASYARAKAT (STUDI : SMA ULUL ALBAB TAMAN KABUPATEN SIDOARJO)

Abstract

Banyak polemik yang saat ini terjadi orang tua menyekolahkan anaknya di sekolah full day karena alasan keduanya bekerja hingga larut sehingga pemahaman tentang pengembangan anaknya disekolah seringkali di kesampingkan dan dipercayakan kepada sekolah. Proses membangun Parenting Trust tersebut diharapkan mampu mengorganisasi keterlibatan orang tua dalam pengembangan siswa disekolah. Manfaat dari Parenting Trust untuk sekolah berbasis masyarakat adalah stabilitas jumlah peserta didik dan proses pengembangan peserta didik dapat dikembangkan secara bersama dan pembuatan rencana program di tahun selanjutnya dapat dibuat dan rancang bersama-sama dengan orang tua. Peran komunikasi orang tua yang diperlukan sekolah adalah digunakan sebagai bahan evaluasi baik dalam bidang transparansi informasi, keuangan, serta akuntabilitas perubahan sikap, peningkatan karakter, dan pengembangan diri peserta didik sehingga proses membangun Parenting Trust sangat penting dilakukan sekolah untuk eksistensi sekolah swasta menjadi sekolah unggul setiap tahunnya.