KORELASI BRAND IMAGE DENGAN FITUR APLIKASI TRANSPORTASI ONLINE MENGGUNAKAN PROFILE MATCHING

Abstract

Aplikasi yang sudah dibuat, diberi brand sebagai identitas aplikasi dan pembeda dengan aplikasi yang sejenis dengan tujuan agar mudah diingat oleh masyarakat sebagai brand image, karena itu aplikasi terdapat fitur-fitur yang ditonjolkan dan menjadi ciri khas pada aplikasi tersebut sehingga dari fitur-fitur tersebut mempengaruhi persepsi membentuk brand image dalam pikiran masyarakat. Diperlukan Profile Matching untuk menganalisis korelasi antara brand image dengan fitur aplikasi transportasi online. Objek yang diambil untuk aplikasi transportasi online adalah Gojek dan Grab, dimana kesimpulan yang didapatkan adalah menurut persepsi kuesioner, Brand Image Grab mendapat nilai bobot tertinggi (4.725) karena berdasarkan fitur-fiturnya Grab adalah aplikasi transportasi dan Gojek adalah aplikasi layanan jasa. Sehingga tidak dapat dibandingkan satu dengan yang lain.Kata Kunci : Aplikasi, Brand Image, Fitur, Profile Matching