ANALISIS PERKEMBANGAN OPTICAL ETHERNET

Abstract

Tujuan penelitian  ini adalah menganalisis perkembangan Optical ethernet yang merupakan  jaringan komputer berbasis ethernet dengan  kabel fiber optic sebagai media transmisinya  Dari hasil penelitian didapatkan bahwa  dari berbagai aplikasi dari optical ethernet  yang paling banyak dipergunakan saaat ini adalah Gigabit Ethernet dan 10 Gigabit Ehternet.  Optical Ethernet identik dengan LAN berbasis Ethernet dengan pengecualian dari interface lapisan fisik. Perbedaan mendasar lapisan  LAN dan WAN pada 10 gigabit Ethernet adalah pada arsitektuer WAN  terdapat  Wan Interface Sublayer (WIS) sebagai pengembangan dari penggunaan  WAN  pada Optical Ethernet. Dan pada perkembangan terakhirnya Ethernet sudah berada pada kecepatan 100 Gigabit Ethernet.Kata Kunci : Ethernet, optical Ethernet, Gigabit Ethernet dan 10 Gigabit Ethernet.