Model Sekolah Efektif pada Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap proses penerapan manajemen madrasah menjadi sekolah efektif. Penelitian ini dilaksanakan di Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Jambi menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, dengan teknik pengumpulan data meliputi pengamatan, wawancara mendalam, dan kajian dokumen. Sementara subjek penelitiannya terdiri dari kepala sekolah, guru, dan staf madrasah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sekolah/madrasah efektif diterapkan dengan cara 1) konsisten dalam mewujudkan visi dan misi, 2) kondusifitas lingkungan sekolah, 3) kepemimpinan sekolah yang kuat, 4) adanya sistem penghargaan, 5) sistem pendelagasian, 6) dukungan masyarakat, 7) penerapan strategi pembelajaran yang inovatif serta didukung dengan penerapan manajemen sumberdaya manusia secara efektif. Kendala dan tantangan sekolah diantaranya adalah persoalan birokrasi dalam pemenuhan kebutuhan sarana dan prasarana, penganggaran dari Kementerian Agama, demikian mutu pendidik dan tenaga kependidikan. Kata Kunci: Sekolah efektif, madrasah aliyah negeri, manajemen sumberdaya manusia, Abstract. The Model of Effective School at State Islamic Senior High School Cendekia. This study aims at revealing the process of applying madrasah management to be an effective school. This research was conducted at State Islamic Senior High School Cendekia (MAN IC) using a qualitative descriptive approach, while data collection techniques consist of observation, in-depth interviews, and document review. Informant of the study are the headmaster, teachers and staff. The results revealed that the Madrasah is managed effevtively by some efforts, theye are 1) consistent in realizing the vision and mission, 2) conduciveness of the school environment, 3) strong school leadership, 4) the existence of a reward system, 5) the delegation systems, 6) the community support, 7) and the innovative strategies of learning as well as effective human resource management. The constraints and challenges in realizing of effective schools including bureaucratic problems, particurally in meeting the needs of facilities and budgeting from the Ministry of Religious Affairs. Likewise, the quality of Madrasah staff. Katakunci: effective school, State Islamic senior high school, human resources management