UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS DENGAN PENERAPAN MODEL TALKING STICK PADA KELAS IX.9 SMP NEGERI 2 BANGKINANG KOTA TAHUN PELAJARAN 2016/2017

Abstract

Tujuan dalam Penelitian Tindakan Kelas ini adalah: untuk memotivasi siswa belajar sehingga aktivitas belajarnya meningkat, mendorong siswa lebih bersosialisasi baik secara individu dan  kelompok sehingga meningkatkan gairah belajar dan menghilangkan  kejenuhan atau rasa bosan,  meningkatkan hasil belajar IPS siswa kelas IX.9 SMP Negeri 2 Bangkinang Kota. PTK ini menggunakan model pembelajaran Talking Stick.  PTK terdiri dari 4 tahapan yaitu: perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Aktivitas belajar klasikal setiap siklusnya mengalami peningkatan secara signifikan, 84,5% pada siklus satu menjadi 100% pada siklus kedua. (2). Nilai rerata hasil belajar siswa pada siklus I sebesar 71,09 dengan ketuntasan belajar 93,10% meningkat pada  siklus  II menjadi 79,03 dengan ketuntasan 100%. Dari hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan dengan penerapan model Talking Stick dapat meningkatkan hasil belajar belajar IPS siswa kelas IX di SMP  Negeri 2 Bangkinang Kota tahun pelajaran 2016/2017.