PESANTREN SEBAGAI LEMBAGA PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN KEHIDUPAN SOSIAL SANTRI
Abstract
Pesantren merupakan lembaga pendidikan asli Indonesia, sejak sebelum masa penjajahan pesantren sudah menjadi lembaga pendidikan yang ada di Indonesia. Pesantren memiliki peran penting dalam sejarah Indonesia, pesantren ikut andil dalam kemerdekaan, mengusir penjajah. Pesantren juga berperan dalam pembangunan Negara Indonesia, terutama dalam bidang non fisik yaitu pendidikan. Pesantren membangun mental bangsa Indonesia untuk selalu berpegang teguh menjaga warisan bangsa, budaya dan karakter bangsa Indonesia. Tidak sedikit kearifan budaya lokal, dan kearifan sosial yang ada di Indonesia sudah selaras dengan ajaran-ajaran Islam. Sikap saling menghormati, menghargai, dan memahami antar sesama, rendah, diri, dan hidup sederhana, sudah menjadi tradisi bangsa Indonesia, yang semua itu selalu ditekankan dan diajarkan di pesantren. Semua tradisi sosial pesantren adalah bentuk gambaran masyarakat Indonesia, sehingga struktur sosial antara masyarakat pesantren, dan masyarakat umum diluar pesantren tidak jauh berbeda.