PENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE STRUKTUR ANALITIK SINTETIK (SAS) MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA PADA PESERTA DIDIK KELAS II C SEMESTER II DI MIN 6 BANDAR LAMPUNG T.A 2015/2016

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah masih rendahnya kemampuan membaca permulaan pada peserta didik kelas II C semester II di MIN 6 Bandar Lampung dan bahkan masih ada peserta didik yang belum dapat membaca. Oleh karena itu peneliti berupaya meningkatkan kemampuan membaca permulaan dengan menggunakan metode SAS mata pelajaran bahasa Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatkan kemampuan membaca permulaan setelah menggunakan metode SAS mata pelajaran bahasa Indonesia pada peserta didik kelas II C semester II di MIN 6 Bandar Lampung tahun pelajaran 2015-2016. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) atau classroom action reaserch (CAR). Penelitian di laksanakan di MIN 6 Bandar Lampung kelas II C semester II dengan jumlah peserta didik 32 orang yang terdiri dari 19 peserta didik laki-laki dan 13  peserta didik perempuan. Alat pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode obsevasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa dengan menggunakan metode SAS dapat meningkatkan kemampuan membaca permulaan mata pelajaran bahasa Indonesia pada peserta didik kelas II C semester II di MIN 6 Bandar Lampung yang berjumlah 32 peserta didik terdiri dari 19 peserta didik laki-laki dan 13 peserta didik perempuan, yaitu pada siklus I ketuntasan belajar klasikal sebesar 56,25 % atau 18 peserta didik yang tuntas dari 32 peserta didik dan nilai rata-rata 68, kemudian pada siklus II mengalami peningkatan ketuntasan belajar klasikal menjadi 84,37% atau 27 peserta didik yang tuntas dari 32 peserta didik dan nilai rata-rata 78. Dengan demikian dapat di simpulkan bahwa dengan menggunakan metode struktur analitik sintetik (SAS) dapat meningkatkan kemampuan membaca permulaan mata pelajaran bahasa Indonesia pada peserta didik kelas II C semester II di MIN 6 Bandar Lampung Tahun pelajaran 2015-2016